Hari ini Kamis tanggal, 31 Desember 2020. Saya bersama keluarga menikmati waktu libur selama 2 Minggu. Hari ini saya dan keluarga mengusahakan sebuah makanan yang enak dengan lauk ikan bakar asli dari kami. Artinya saya yang membuat ikan bakar.
Isteri saya pergi ke tetangga yang memelihara ikan nila 2 kg. Lalu setelah dibersihkan dan diberi bumbu, saya kemudian bertugas untuk membakar ikan tersebut. Saya bawa ikan ke lantai 2, di lantai 2 rumah saya ada sebuah ruangan yang baru kami bangun dan belum rampung, jadi kami gunakan sementara untuk kegiatan-kegiatan bersantai seperti membakar ikan, jagung, membakar daging sapi dan lain-lain.
Tempat bakar ikan kami beli di pasar, kemudian setiap kami membakar ikan maupun daging ayam, kami selalu menggunakan tempat bakar tersebut. Untuk membakar ikan, kami membeli kulit tempurung di pasar. Lalu kami bakar sampai menghasilkan bara api yang siap untuk memanggang ikan. Tentu memanggang ikan di rumah, yaitu di lantaii 2 menjadi sebuah kesenangan tersendiri. Saya katakan begitu karena daerah di mana saya tinggal, kadang pada bulan musim penghujan sering banjir. Oleh karena itu saya berusaha membangun rumah degan membuat satu tingkat untuk menjadi tempat istirahat ketika terjadi banjir.
Saya kembali kepada bakar ikan. Tentu hari ini hari Kamis 31 Desember 2020. Itu berarti hari dimana akan mengakhir tahun 2020 dan pada esoknya hari Jumat 1 Januari 2021 merupakan hari pertama di tahun baru. Setelah membakar ikan, saya kemudian membawa ke lantai satu dan menyantap bersama isteri dan anak-anak. Kami menikmati ikan bakar buatan sendiri. Berikut Ikan bakarnya.
Saya kemudian berpikir, alangkah untungnya jika dirancang usaha ikan bakar dari rumah dan menjual secara online dengan memanfaatkan teknologi online seperti menerima pesanan ikan bakar online. Pasti banyak yang senang makan ikan bakar. Tentu ikan bakar harus dikelola secara baik sehingga memberi kepuasan pada mereka yang memesan ikan bakar online. Ikan bakar ini saya namakan ikan bakar 13265 online. Namun ini baru wacana, belum diwujudkan. Bila sudah maka saya akan buka prmosi dan siapa saja yang memesan pasti akan kami layani. Doakan keberhasilan usaha ikan bakar 13265 online.
Ikan bakar yang ditawarkan tentu dari berbagai jenis ikan yang disukai. Namun saya lebih suka jika membeli ikan peliharaan tetangga. Ini dimaksudkan untuk saling bersinergi dalam kehidupan bertentangga. Ada yang memelihara ikan dan menjual ikan dan ada pula yang membelinya dan mengolahnya untuk orang lain. Semuanya saling menguntungkan.
Ikan bakar yang saya buat tentu akan sangat berbeda dengan ikan bakar yang dilakukan secara profesional oleh mereka yang terlatih dalam mengelola ikan bakar. Mereka sudah dilatih dan punya pengalaman yang profesional dalam mengelola ikan bakar sampai ikan bakar tersebut matang dan siap disajikan.
Tempat bakar ikanpun berbeda-beda. Bila saya membakar ikan di ruman maka ada pula yang membakar ikan di pinggir sungai atau danau. Tentu pemandangan sangat berbeda. Pemandangan di pinggir danau ataupun di sungai dengan pemandangan yang asri membuat ikan bakar terasa lebih nikmat untuk disantap. Ikan yang dibakar juga berbeda-beda seperti bakar ikan merah, ikan salmon dll.
Salam ikan bakar 13265
0 comments:
Post a Comment
Note: Only a member of this blog may post a comment.